Esport Indonesia
Moccaapedia – Dalam beberapa tahun belakangan ini, esport menjadi suatu kegiatan yang cukup banyak peminatnya. Hal itulah yang membuat industri ini di indonesia semakin berkembang. Tentunya hal tersebut, akan sangat membutuhkan sebuah wadah untuk menampung pemain serta tim esport. Dengan begitu, terdapat organisasi esport Indonesia, apa saja itu? Yuk simak yang berikut!
Apa itu Esport?
Istilah kata Esport sekarang tidak asing lagi, Pasalnya esport kerap kali muncul di media sosial dan menjadi perbincangan. Dimana, esport ini yakni cabang olahraga yang dibawah komite olahraga nasional Indonesia.
Esport ini baru dilantik secara resmi sebagai cabang olahraga di tahun 2020. ESI atau Esport Indonesia telah mempunyai cabang yang tersebar yakni di 34 provinsi serta 512 kabupaten. Olahraga ini cukup menarik, apalagi bagi para pecinta game online.
Organisasi Esport Indonesia
Seperti yang diketahui bahwa esport Indonesia merupakan salah satu cabang dari Olahraga yang banyak diminati. Dengan begitu, ada beberapa organisasi yang tumbuh dan menampung hal-hal berkaitan dengan electronic sport. Adapun, berikut beberapa organisasi e-sport Indonesia tersebut.
1. AVGI atau Asosiasi Video Game Indonesia
Salah satu organisasi dalam electronic sport Indonesia yakni ada AVGI atau kepanjangan dari asosiasi video game Indonesia. Dimana, organisasi satu ini telah Di bangun sejak Juli 2019. AVGI ini diketuai oleh seseorang yang merupakan ketua dari ONIC esport yakni Rob Clinton Cardinal.
Organisasi AVGI ini memiliki tugas serta tanggung jawab terhadap esport sebagai pendataan. Jadi, AVGI ini akan melakukan pendataan terhadap pemain e-sport di Indonesia. Hal ini akan memudahkan dalam penjaringan turnamen hingga internasional.
2. PBeSI atau Pengurus Besar eSport Indonesia
Berikutnya, organisasi esport Indonesia yang diresmikan oleh kementerian pemuda dan olahraga pada tahun 2020 yakni PBESI. Kemudian, menunjuk Budi Gunawan sebagai ketua pada PBESI. Tanggung jawab yang diemban oleh PBESI adalah membuat regulasi resmi.
Dalam regulasi tersebut, PBESI akan mengature electronic sports di Indonesia menjadi lebih terarah serta jelas. Selain itu, juga sebagai perlindungan kepada para tim dan juga pemain. Hal tersebut, diharapkan akan meningkatkan prestasi e-sport Indonesia di skala Internasional.
3. IESPA atau Indonesia Esport Association
Adapula organisasi IESPA yang merupakan organisasi pertama dalam dunia e-sport Indonesia. Pasalnya, IESPA telah terbentuk sejak tahun 2014. Kala itu, IESPA saling bersinergi dengan Formi atau Federasi olahraga Rekreasi masyarakat Indonesia.
Electronic sports Untuk sekarang ini, IESPA berada di bawah pimpinan Eddy Lim. Organisasi IESPA sendiri tentu memiliki sebuah tanggungjawab yang diemban. Dimana, tanggung jawab tersebut yakni membidangi game online dan offline, developing game, serta team gaming. Selain itu, IESPA juga jadi lumbung atlet dalam pertandingan internasional.
Itulah tadi beberapa hal mengenai e-sport di Indonesia yang kian berkembang. Tentunya, semakin bertambahnya hal tersebut akan sangat penting untuk mewadahinya. Dengan begitu terbentuklah beberapa organisasi di Indonesia dengan tanggung jawabnya masing-masing.