Home / FASHION

Kamis, 4 Mei 2023 - 16:00 WIB

Cara Menghilangkan Noda Lunturan di Baju Putih

- Penulis

Cara Menghilangkan Noda Lunturan di Baju Putih

Cara Menghilangkan Noda Lunturan di Baju Putih

MoccaapediaCara menghilangkan noda lunturan di baju putih sebenarnya gampang gampang susah dan bisa Anda lakukan sendiri di rumah. Bisa jadi susah jika Anda tidak tahu bagaimana caranya.

Namun akan terasa gampang jika Anda tahu bagaimana caranya. Dan bagi Anda yang belum tahu bagaimana caranya, bisa simak ulasannya di bawah ini.

 

Baca Juga :   4 Inspirasi Dress Kondangan Agar Tampil Maksimal

 

Cara Menghilangkan Noda Lunturan di Baju Putih

Cara Menghilangkan Noda Lunturan di Baju Putih
Cara Menghilangkan Noda Lunturan di Baju Putih

Baju putih yang kelunturan dengan warna baju lain memang sangat menyebalkan dan terkadang sulit untuk dihilangkan.

Namun dengan cara menghilangkan noda lunturan di baju putih ini, Anda pastinya tidak akan lagi merasa kesulitan ya:

 

1. Larutan Alkohol

Jika baju putih terkena noda yang berasal dari tinta atau cat maka Anda bisa menggunakan larutan alkohol untuk menghilangkannya. Caranya pun cukup mudah. Yakni hanya dengan cara menggosokkan alkohol pada bagian yang terkena noda hingga memudar.

Kemudian sikat baju dengan deterjen. Lakukan hal tersebut 2 hingga 3 kali, agar noda bisa sepenuhnya hilang.

 

2. Baking Soda

Rendam baju yang terkena lunturan dengan larutan baking soda selama kurang lebih 15 menit. Lalu angkat baju untuk kemudian kucek dengan menggunakan tangan untuk mengangkat dan menghilangkan nodanya.

 

3. Sari Belimbing Wuluh

Berikutnya, Anda bisa memakai sari belimbing wuluh yang efektif menghilangkan noda luntur. Caranya cukup dengan memotong belimbing menjadi dua bagian. Lalu gosokkan ke noda baju.

Diamkan hingga 30 menit kemudian cuci baju dengan menggunakan deterjen dan air bersih.

 

5. Jeruk Nipis

Jeruk nipis juga bisa menghilangkan noda baju lunturan, caranya juga cukup mudah. Potong jeruk nipis lalu usapkan ke noda luntur selama 5 menit. Kemudian diamkan sebentar untuk kemudian cuci baju dengan biasa menggunakan deterjen.

Jeruk nipis juga bisa Anda gunakan untuk menghilangkan warna kekuningan pada baju putih.

Baca Juga :   4 Tips Fashion Anak Agar Tampil Percaya Diri

 

6. Cuka

Cuka yang selama ini Anda kenal sebagai campuran untuk membuat acar ini juga memiliki fungsi untuk menghilangkan noda lunturan pada baju putih. Cara menggunakannya juga terbilang mudah.

Anda cukup mengoleskan cairan cuka pada baju yang terkena noda lunturan, untuk kemudian Anda diamkan selama beberapa saat.

Lalu bilas baju dengan menggunakan air bersih. Setelah itu Anda bisa mencucinya dengan deterjen seperti biasa.

 

7. Air Soda

Siapa sangka jika air soda juga bisa Anda gunakan untuk menghilangkan noda lunturan pada baju. Terutama noda luntur yang berasal dari tinta atau darah. Untuk cara menghilangkan noda lunturan pada baju menggunakan air soda juga cukup mudah.

Anda hanya harus merendam baju ke dalam ember yang sudah terisi dengan air soda. Rendam baju paling tidak selama semalaman penuh. Selanjutnya Anda bisa mencuci baju seperti biasa dengan menggunakan deterjen.

 

8. Garam Dapur

Ternyata garam dapur juga bisa Anda gunakan untuk menghilangkan noda lunturan pada baju yang membandel loh. Karena rupanya kandungan elemen barasif yang ada di dalam garam dapur ini memiliki kemampuan untuk membuat noda luruh seketika loh.

Anda hanya harus menaburi garam ke baju yang masih basah. Lalu diamkan hingga garam meresap ke dalam kain pakaian. Lalu bilas dengan air mengalir dan cuci dengan menggunakan deterjen seperti biasa.

 

9. Larutan Aseton

Cara terakhir yang bisa Anda coba adalah dengan menggunakan larutan aseton. Caranya cukup dengan mengoleskan larutan tersebut pada area yang terkena noda membandel.

Lalu tunggu hingga 30 menit kemudian bilas dengan air bersih. Anda bisa menggunakan larutan aseton pada baju yang terkena tinta.

 

Sudah tahu kan, jika sebenarnya cara menghilangkan noda lunturan di baju putih terbilang cukup mudah. Bahkan bisa menggunakan bahan bahan yang bisa Anda temukan dengan mudah di rumah.

 

 

Baca Juga :   Urutan Pemakaian Makeup yang Benar Bagi Para Pemula

Share :

Baca Juga

Ini Pakaian Full Kebaya Hiaju dan Merah, Viral di Medsos !!

FASHION

Ini Pakaian Full Kebaya Hijau dan Merah, Viral di Medsos !!
Inspirasi Fashion Pria Simple dan Kekinian 2022 (Harapanrakyat)

FASHION

Inspirasi Fashion Pria Simple dan Kekinian 2023, Bisa Di Coba!
Tujuan Fashion Show Tema Pahlawan, Apa Saja?

FASHION

Tujuan Fashion Show Tema Pahlawan, Apa Saja?
5 Jenis Kain Katun Berkualitas di Pasaran, Apa Saja?

FASHION

5 Jenis Kain Katun Berkualitas di Pasaran, Apa Saja?
Rekomendasi OOTD Hijab Simple Fashion Wanita dan Nyaman (youtube/ID Wulan)

FASHION

Rekomendasi OOTD Hijab Simple Fashion Wanita dan Nyaman
Jenis Sweater Untuk Meningkatkan Penampilan Anda

FASHION

Jenis Sweater Untuk Meningkatkan Penampilan Anda
5 Trend Hijab Kekinian dan Simpel, Wajib Intip !!

FASHION

5 Trend Hijab Kekinian dan Simpel, Wajib Intip !!
5 Inspirasi Style Hijab Hari Raya, Makin Cantik!

FASHION

5 Inspirasi Style Hijab Hari Raya, Makin Cantik Mempesona