Home / FASHION

Jumat, 3 Maret 2023 - 10:00 WIB

7 Inspirasi Fashion Hijab Kekinian Buat Penampilan Makin Kece

- Penulis

7 Inspirasi Fashion Hijab Kekinian Buat Penampilan Makin Kece / Freepik

7 Inspirasi Fashion Hijab Kekinian Buat Penampilan Makin Kece / Freepik

Moccaapedia = Biasanya yang mencari inspirasi fashion hijab kekinian adalah muslimah muda atau remaja awal. Mereka ingin tampak fashionable saat berada di luar rumah atau ketika berkumpul bersama teman-temannya.

Akan tetapi sekarang sudah banyak inspirasi fashion dengan hijab yang sederhana namun tetap elegan. Anda hanya perlu menyiapkan pakaian yang sederhana seperti atasan, gaun panjang, jeans longgar, dan baju lengan panjang.

 

Baca Juga :   Cara Menata Jaket Kulit Hitam Agar Terlihat Keren

 

Inspirasi Fashion Hijab Kekinian

Banyak public figure atau influencer muslimah yang sering berpenampilan keren. Hal itu membuat banyak orang ingin mengikuti gaya penampilannya. Jika Anda salah satunya bisa mengikuti beberapa style di bawah ini:

 

1. Baju oversize Berwarna Lilac

Inspirasi pertama adalah dengan menggunakan pakaian oversize berwarna lilac yang dipadukan dengan celana kain putih dan pashmina putih. Pakaian oversize memang lebih banyak dicari karena tidak membentuk lekuk tubuh sehingga nyaman ketika digunakan.

Sebagai pelengkap Anda bisa menggunakan sneakers putih dan tas putih, warna yang senada dengan celana dan pashmina. Warna lilac adalah salah satu warna yang sedang trend akhir-akhir ini karena tampak cerah.

 

2. Menggunakan Cardigan Panjang

Inspirasi fashion hijab kekinian berikutnya adalah dengan menggunakan cardigan panjang berwarna merah muda. Anda bisa memadukannya dengan celana kain biru kotak-kotak yang ukurannya di atas mata kaki, kaos pink polos, dan pashmina ungu.

Carilah cardigan panjang yang tidak terlalu tebal agar tidak kepanasan. Untuk pelengkap Anda bisa membawa tas mini berwarna putih yang disampirkan di bahu. Tampilan seperti ini sangat cocok jika Anda ingin kumpul bersama teman-teman.

 

3. Overall Dress

Buat Anda yang lebih suka menggunakan dress atau gaun panjang tetap bisa menjadi fashionable. Anda bisa mengenakan dress hitam polos yang dipadukan dengan outer cokelat panjang bergaris. Adapun warna hijabnya bisa mengikuti warna dress yaitu hitam.

 

Baca Juga :   Cara Memilih dan Daftar Peralatan Makeup Berkualitas Original

 

4. Mengenakan Kemeja Flanel

Inspirasi fashion hijab kekinian berikutnya adalah dengan menjadikan kemeja flanel sebagai outer agar tampak lebih casual. Anda bisa memilih warna yang senada misalnya krem atau coklat. Adapun bawahannya bisa menggunakan celana wide leg agar tampak lebih keren.

Apabila Anda merasa ada yang kurang bisa menambahkan aksesoris seperti ikat pinggang atau bucket hat.

 

5. Kemeja Crop Top

Sudah banyak anak muda yang menggunakan kemeja crop top berlengan panjang dan dipadukan dengan pakaian lain. Kemeja crop top memang hanya sampai pinggang saja, akan tetapi Anda bisa mengenakan dalaman kaos polos dan celana longgar.

Untuk mempercantik penampilan Anda bisa menggunakan aksesoris seperti kacamata atau topi. Adapun sepatu yang digunakan bisa sneakers putih atau sneakers hitam putih. Inspirasi fashion hijab kekinian yang satu ini akan membuat Anda tampil percaya diri.

 

6. Tunik dan Standar Pants

Buat Anda yang suka memakai tunik bisa dipadukan dengan standar pants sehingga penampilan Anda semakin stylish. Perpaduan ini khusus untuk orang yang lebih suka tampil sederhana.

Apabila warna tuniknya coklat Anda bisa menggunakan hijab segiempat berwarna krem kemudian ditambah kacamata sebagai aksesoris pelengkap.

 

7. Kaos Pendek

Jangan salah ternyata kaos pendek juga bisa menjadi fashion hijab yang kekinian. Anda bisa memadukannya dengan inner atau dalaman polos dan celana jeans longgar. Adapun warna hijabnya bisa mengikuti warna inner.

Apabila menggunakan inner terasa gerah Anda bisa menggantinya dengan manset yang warnanya sama dengan kulit.

Beberapa  inspirasi fashion hijab kekinian di atas bisa mencobanya satu persatu untuk mengetahui mana yang cocok di tubuh Anda. Pastikan Anda memilih berpakaian yang nyaman untuk digunakan sehari-hari.

 

Baca Juga :   7 Jenis Batik Modern di Indonesia, Sangat Populer!!

Share :

Baca Juga

Jenis-Jenis Sepatu Wanita Bikin Penampilan Jadi Makin Kece

FASHION

Jenis-Jenis Sepatu Wanita Bikin Penampilan Jadi Makin Kece
5 Jenis Topi Kekinian, Bikin Penampilan Jadi Maki Kece

FASHION

5 Jenis Topi Kekinian, Bikin Penampilan Jadi Maki Kece
5 Jenis Kain Katun Berkualitas di Pasaran, Apa Saja?

FASHION

5 Jenis Kain Katun Berkualitas di Pasaran, Apa Saja?
30 Daftar Pakaian Adat Indonesia, Provinsi dan Namanya !!

FASHION

30 Daftar Pakaian Adat Indonesia, Provinsi dan Namanya !!
Tujuan Fashion Show Tema Pahlawan, Apa Saja?

FASHION

Tujuan Fashion Show Tema Pahlawan, Apa Saja?
Daftar Kain Anti Kusut (Amazonaws)

FASHION

5 Jenis Kain Anti Kusut, Lembut dan Bagus, Kalian Wajib Tau!!
daftar peralatan makeup

FASHION

Cara Memilih dan Daftar Peralatan Makeup Berkualitas Original
5 Ide Outfit Hijab untuk Nongkrong Bareng Teman

FASHION

5 Ide Outfit Hijab untuk Nongkrong Bareng Teman