Home / FASHION

Selasa, 28 Februari 2023 - 10:00 WIB

5 Cara Memakai Kemeja Pria Agar Tampil Stylish!

- Penulis

5 Cara Memakai Kemeja Pria Agar Tampil Stylish

5 Cara Memakai Kemeja Pria Agar Tampil Stylish

Moccaapedia – Cara memakai kemeja pria adalah salah satu item fashion yang dimiliki hampir semua orang khususnya pria. Kemeja berlengan panjang bisa digunakan untuk kegiatan formal atau santai.

Agar tetap stylish Anda bisa mengikuti beberapa cara memakai kemeja pria berikut ini. Fashion item ini memiliki ciri khas yaitu memiliki lengan panjang, berkerah, dan terdapat kancing mulai dari atas sampai ke bawah.

Dulu kemeja pria dibuat dengan warna monoton akan tetapi sekarang sudah mulai dimodifikasi sehingga tampak lebih keren.

 

Baca Juga :   Tutorial Hijab Segi Empat Rapi dan Cara Memilihnya

 

Cara Memakai Kemeja Pria

Mengetahui bagaimana cara menggunakan kemeja yang benar agar tampak keren adalah hal penting. Apalagi jika Anda akan bepergian bersama pasangan tentu ingin tampil yang terbaik bukan? Oleh karena itu Anda bisa mengikuti tips-tips di bawah ini:

5 Cara Memakai Kemeja Pria Agar Tampil Stylish
5 Cara Memakai Kemeja Pria Agar Tampil Stylish

 

1. Jadikan Kemeja Sebagai Luaran

Cara memakai kemeja pria yang pertama adalah menggunakannya sebagai luaran atau outer. Biasanya kemeja dengan motif polos atau kotak-kotak cocok dijadikan sebagai outer untuk melapisi kaos di dalamnya.

Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika menjadikan kemeja sebagai outer yaitu memilih kemeja yang lengannya longgar dan terdapat sedikit potongan. Kemudian gunakan kaos yang warnanya sesuai dengan kemeja yang Anda pakai.

Contohnya adalah menggunakan kemeja berbahan jeans dengan kaos putih polos. Jika ingin terlihat lebih berwarna bisa mengenakan kemeja kotak-kotak hitam dengan kaos putih polos. Perpaduan di atas akan membuat Anda tampak lebih keren.

 

2. Kemeja dengan Celana Pendek

Khusus pria yang suka mengenakan celana pendek juga bisa memadukannya dengan kemeja. Contohnya Anda mengenakan celana pendek coklat muda yang dipadukan dengan kemeja biru dan kaos putih bermotif di bagian dalamnya.

Hal yang perlu diperhatikan dalam menerapkan cara memakai kemeja pria ini adalah memilih celana pendek yang ukurannya pas dan di atas lutut. Setelah itu pakailah kemeja yang panjangnya melebihi pinggang.

 

3. Kemeja + Outer

Menggunakan kemeja lengan panjang dengan luaran berupa jas atau blazer adalah pilihan yang tepat jika ingin terlihat formal. Namun jika ingin tampak lebih santai bisa mengenakan outer berupa jaket, sweater, dan trucker.

 

Baca Juga :   7 Tips Menerapkan Pola Hidup Sehat agar Panjang Umur

 

Misalnya menggunakan kemeja berwarna putih polos dengan sweater berwarna coklat dan celana panjang cream. Perpaduan ini akan membuat Anda semakin terlihat cool dan tampan.

 

4. Kemeja + Celana Chinos

Cara memakai kemeja pria yang keempat adalah memadukannya dengan celana chinos. Perpaduan ini akan membuat Anda lebih terlihat macho dan rapi. Misalnya menggunakan kemeja biru tua dengan celana chinos coklat dengan tambahan ikat pinggang.

Agar terlihat lebih keren Anda bisa membuka kancing bagian atas dan menggunakan sneakers berwarna putih atau hitam. Kombinasi ini terkesan classic dan tentu saja akan membuat Anda lebih percaya diri.

 

5. Kemeja yang Dililitkan di Pinggang

Buat yang ingin tampil beda dari biasanya tidak ada salahnya mengikuti style ini. Melilitkan kemeja dipinggang akan menampilkan kesan fashionable dan tidak norak. Gunakan kemeja yang terbuat dari bahan flanel.

Anda bisa menggunakan kaos berwarna putih dan jaket jeans hitam. Pilihlah warna kemeja yang sama dengan warna jaket kemudian kenakan celana blue jeans. Tambahkan juga sneakers putih atau sepatu boots coklat agar tampilan lebih maksimal.

Tidak usah pusing lagi ingin menggunakan pakaian apa ketika akan bepergian dengan pasangan. Agar lebih nyaman Anda bisa memilih salah satu cara memakai kemeja pria di atas.

 

Baca Juga :   12 Inspirasi Outfit Nonton Konser, Dijamin Kece

Share :

Baca Juga

Jenis-Jenis Rok Khusus Wanita, Jadi Makin Stylish

FASHION

Jenis-Jenis Rok Khusus Wanita, Jadi Makin Stylish
Tips Fashion Wanita Gemuk Agar Terlihat Langsing dan Kekinian

FASHION

Tips Fashion Wanita Gemuk Agar Terlihat Langsing dan Kekinian
daftar peralatan makeup

FASHION

Cara Memilih dan Daftar Peralatan Makeup Berkualitas Original
Model Gaun Terbaru yang Akan Menentukan Gaya 2023

FASHION

Model Gaun Terbaru yang Akan Menentukan Gaya 2023
Hampers pemateri buku notebook

FASHION

8 Hampers Pemateri Yang Cocok Dijadikan Sebagai Souvenir Untuk Narasumber di Seminar
Wajib Tahu, Ini Loh Daftar 10 Brand Skin Care Terbaik dan Aman

FASHION

Wajib Tahu, Ini Loh Daftar 10 Brand Skin Care Terbaik dan Aman
Cara Menghilangkan Noda Lunturan di Baju Putih

FASHION

Cara Menghilangkan Noda Lunturan di Baju Putih
Kacamata Berdasarkan Bentuk Wajah

FASHION

Cara Memilih Kacamata Berdasarkan Bentuk Wajah