Home / TEKNOLOGI

Selasa, 8 Agustus 2023 - 19:46 WIB

4 Perusahaan Teknologi Informasi Terbesar, Begini Kisahnya

- Penulis

4 Perusahaan Teknologi Informasi Terbesar, Begini Kisahnya

4 Perusahaan Teknologi Informasi Terbesar, Begini Kisahnya

Moccaapedia – Peran perusahaan teknologi informasi saat ini sangat besar mengingat perkembangan teknologi yang semakin maju. Apabila teknologi bisa berkemban, maka pekerjaan di bidang lain juga akan ikut maju.

Apalagi sekarang sudah banyak bisnis yang memanfaatkan teknologi informasi agar usahanya semakin berkembang. Tentu saja, setiap perusahaan IT memegang peran penting dalam kehidupan manusia saat ini.

 

Baca Juga :   Jenis-Jenis iPhone, Begini Perkembangannya

 

Perusahaan Teknologi Informasi

4 Perusahaan Teknologi Informasi Terbesar, Begini Kisahnya
4 Perusahaan Teknologi Informasi Terbesar, Begini Kisahnya

 

Zaman sudah lebih canggih dan modern dengan adanya teknologi terbaru yang memudahkan pekerjaan manusia. Manusia bisa mencari informasi, mengerjakan aktivitas sehari-hari, hingga menghubungi seseorang karena adanya teknologi. Berikut beberapa perusahaan di bidang IT yang cukup populer.

 

  1. Microsoft Corporation

Contoh perusahaan teknologi informasi yang terkenal di kelas dunia adalah Microsoft Corporation. Perusahaan ini memiliki kantor pusat di Redmond Washington Amerika Serikat yang berhasil membuat software Microsoft untuk perangkat laptop dan komputer.

Bahkan sekarang, produk keluaran Microsoft juga bisa Anda gunakan di ponsel. Bagi yang belum tahu tentang perusahaan ini, Microsoft mengawali karirnya sebagai perusahaan game, akan tetapi seiring dengan berjalannya waktu mulai menjadi perusahaan software dan semakin melebar ke gaming, cloud, dan hardware.

Awalnya Paul Allen dan Bill Gates mendirikan perusahaan ini pada tanggal 4 April 1975. Mereka berdua adalah teman dekat sehingga membangun perusahaan Microsoft yang merupakan kependekan dari software dan microcomputer.

Markas awal Microsoft adalah di New Mexico Amerika Serikat kemudian pindah ke Washington DC. Ketertarikannya terhadap dunia komputer sudah sejak duduk di bangku SMA, bahkan keduanya sering menyelinap keluar kelas untuk meretas komputer milik sekolah.

Sekolah mengetahui kemampuan kedua muridnya sehingga sekolah tidak mengeluarkan mereka. Hanya saja mereka harus mengembalikan komputer seperti keadaan semula. Paul Gilbert adalah orang yang paling berjasa dalam hidup keduanya.

Gilbert membantu membangun perusahaan untuk Allen dan Gates saat SMA yang bernama Traf-O-Data. Perusahaan tersebut sudah berhasil menjual banyak komputer dan pada tahun 1973 Bill Gates memutuskan untuk keluar dari Universitas Harvard.

Kemudian Allen dan Gilbert menyelesaikan proyek yang sudah mereka buat. Setelah itu mereka mulai meluncurkan sistem operasi pertama yaitu Xenix yang khusus untuk Unix pada tahun 1980. Hingga demikian, perusahaan mereka berkembang pesat sampai saat ini.

 

  1.     Oracle Corporation

Perusahaan teknologi informasi selain Microsoft adalah Oracle Corporation yang kini semakin membesar. Pusat perusahaan Oracle adalah di Austin Texas yang menjual teknologi berbasis data, sistem komputasi, dan perangkat lunak.

Sebelum berpusat di Texas, Oracle berada di Redwood Shores California sampai Desember tahun 2020. Oracle berhasil menempati daftar perusahaan dengan jumlah kapitalisasi dan pendapatan terbesar nomor 2 di dunia.

Kini Oracle sudah berkembang dengan membuat peralatan khusus untuk perangkat lunak perencanaan sumber daya milik perusahaan dan manusia, perangkat lunak untuk rantai pasok, dan perangkat lunak hubungan pelanggan. Selain itu, Oracle juga memiliki perangkat lunak khusus kelas menengah.

Lalu bagaimana awal mulai dari Oracle? Larry Ellison adalah pendiri Oracle yang bekerja sama dengan dua rekannya yaitu Ed Oates dan Bob Miner di tahun 1977. Sebelum menjadi Oracle, nama perusahaan yang dulu adalah Software Development Laboratories atau SDL.

Ide membangun perusahaan tersebut adalah terinspirasi dari sistem manajemen basis data relasional sehingga ia ingin membuat produk Oracle yang terbuat dari system R. Hanya saja, Ellison gagal membuat produk tersebut.

Kemudian perusahaan ini berubah nama di tahun 1979 menjadi Relational Software Inc atau RSI. Lalu tidak lama kemudian, Ellison kembali melakukan perubahan nama perusahaan menjadi Oracle System Corporation pada tahun 1983.

Jabatan Bob Miner kala itu adalah programmer senior dan sejak saat itu kesuksesannya mulai terlihat. Dimulai ketika perusahaan berhasil membuat bahasa pemrograman C untuk membuat produk mereka. Berikut ini beberapa produk dan layanan yang dikeluarkan oleh Oracle Corporation.

  •         Basis data
  •         Oracle Secure Enterprise Search
  •         Middleware
  •         Oracle E-business Suite
  •         Oracle Beehive

 

Baca Juga :   Dampak Negatif Perkembangan Teknologi di Masa Kini

 

  1. Telkom Indonesia

Perusahaan teknologi informasi di Indonesia yang terkenal adalah Telkom Indonesia atau terkenal dengan nama PT Telkom Indonesia. Perusahaan Telkom bergerak di bidang pelayanan jasa untuk jaringan telekomunikasi di seluruh wilayah Indonesia.

Pihak Telkom mengklaim perusahaan tersebut sebagai penyedia jasa jaringan telekomunikasi terbesar di Indonesia karena pelanggan tetap berjumlah 15 juta. Adapun jumlah pelanggan pelanggan telepon seluler mencapai 104 juta.

Perjuangannya bermula pada tahun 1882 silam yang dulunya adalah perusahaan swasta penyedia layanan telegraf dan pos di tahun 1856. Akan tetapi, pada tahun 1882 kemunculan telepon menyaingi penggunaan pos dan telegraf.

Masyarakat kemudian beralih ke telepon untuk berkomunikasi dengan orang lain. Teknologi ini semakin berkembang pesat hingga pada tahun 1892 penggunaan telepon mulai berkembang dan penggunanya sudah mencapai ke seluruh dunia di tahun 1992.

Lalu bagaimana kelanjutan dari perusahaan ini? Pada tahun 1961 perusahaan mulai berganti nama menjadi Perusahaan Negara Pos dan Telekomunikasi. Pada tahun 1965 mengalami pemisahan yaitu PN Telekomunikasi dan PN Pos dan Giro.

Kemudian berlanjut di tahun 1974 saat Telkom mulai mengganti nama menjadi Perumtel atau Perusahaan Umum Telekomunikasi. Hingga pada tahun 1991 berubah nama lagi menjadi Perseroan Telekomunikasi atau PT Telkom Indonesia. Berikut ini produk yang dikeluarkan oleh PT Telkom Indonesia:

  •         Consumer Digital
  •         Enterprise Digital
  •         Mobile
  •         Fixed
  •         Wholesale and International
  •         Network Infrastructure

Lalu pada tanggal 6 Juli 1965 diperingati menjadi hari lahir PT Telkom Indonesia yang ditetapkan oleh manajemen Telkom.

 

  1. IBM

IBM adalah kependekan dari International Business Machine yang merupakan salah satu perusahaan teknologi informasi. Perusahaan IBM adalah salah satu perusahaan IT terbesar di dunia yang pendapatannya mencapai ribuan triliun.

Kantor pusat IBM berada di New York Amerika Serikat yang kini selalu mengalami perkembangan. Masyarakat Amerika sering menyebutnya dengan Big Blue karena merupakan perusahaan inovator pertama yang memiliki peran penting dalam perangkat komputer di abad ke-20.

Hal ini karena perusahaan IBM berhasil memproduksi semua komponen dalam komputer mulai dari mainframe sampai komputer pribadi. Pada tahun 2020, IBM berhasil menduduki peringkat ke-118 di antara perusahaan teknologi besar lainnya.

Bagian paling berkesan di antara perjalanan IBM adalah pada tahun 2019 lalu yang berani mengambil langkah besar untuk menggarap proyek tahunan. Perusahaan ini berdiri pada tahun 1911 yang dulunya menjadi CTR Company sebagai konsolidasi antar tiga perusahaan kecil.

Adapun pendiri dari IBM adalah Charless Ranlett Flint yang dulunya menggabungkan beberapa perusahaan di tahun 1800-an. Perusahaan-perusahaan tersebut adalah Time Recording Company, Tabulating Machine Company, dan Computing Scale Company.

Awal mulanya, perusahaan sudah memiliki pegawai sebanyak 1.300 orang. Fokus perusahaan ini ada pada perekam waktu, produksi mesin penghitung, dan akunting untuk kemudahan bisnis. Kemudian di tahun 1924, Thomas Watson mengambil alih perusahaan dan mengubah namanya menjadi IBM.

 

Keempat perusahaan teknologi informasi di atas memiliki kisah perjuangannya masing-masing hingga bisa menjadi hebat seperti sekarang. Perusahaan tersebut tentu berperan penting dalam kemajuan teknologi.

 

Baca Juga :   Cara Membuat Apple ID Tanpa Perangkat iPhone

Share :

Baca Juga

Realme 10 Pro Hadir 10 Januari di Indonesia, Cek Harga dan Speknya!

TEKNOLOGI

Realme 10 Pro Hadir 10 Januari di Indonesia, Cek Harga dan Speknya!
Super Murah, Ini Rekomendasi HP Harga 1 Jutaan Spek Tinggi

TEKNOLOGI

Super Murah, Ini Rekomendasi HP Harga 1 Jutaan Spek Tinggi
Cara Membuat Grup WA

TEKNOLOGI

Cara Membuat Grup WA Lewat Android, iPhone dan Desktop
Jenis Jaringan Komputer dalam Bidang Teknologi

TEKNOLOGI

Jenis Jaringan Komputer dalam Bidang Teknologi
10 Laptop untuk Desain Grafis dengan Spek Canggih

TEKNOLOGI

10 Laptop untuk Desain Grafis dengan Spek Canggih
Maanfaat Console Google Developer untuk Kembangkan Skill

TEKNOLOGI

Maanfaat Console Google Developer untuk Kembangkan Skill
3 Fitur Kulkas 1 Pintu Belleza: Semakin Canggih, Miliki Sekarang

TEKNOLOGI

Miliki Sekarang Kulkas 1 Pintu Semakin Canggih Dengan 3 Fitur Pada Kulkas Belleza!
Cara Membuat Efek Beauty di Video Call WhatsApp Oppo

TEKNOLOGI

Cara Membuat Efek Beauty di Video Call WhatsApp Oppo Mudah