Home / SPORT

Jumat, 14 Juli 2023 - 00:13 WIB

5 Atlet Bayaran Tertinggi Semua Cabang Olahraga, Siapakah Itu?

- Penulis

Atlet Bayaran Tertinggi Semua Cabang Olahraga, Siapakah Itu?

Atlet Bayaran Tertinggi Semua Cabang Olahraga, Siapakah Itu?

Moccaapedia Kalau berbicara soal atlet bayaran tertinggi yang ada di dunia pasti yang pertama kali Anda pikirkan adalah Cristiano Ronaldo bukan? Memang benar bahwa pesepak bola asal Portugal ini memiliki jumlah kekayaan yang fantastis selama karirnya di dunia sepak bola.

Apalagi kepindahannya ke klub sepak bola Al-Nassr FC asal Saudi Arabia ini membuat Ronaldo meraih banyak pemasukan per tahunnya. Hal itu yang menjadikannya atlet dengan bayaran termahal.

 

Baca Juga :   Olahraga Ekstrim Parkour, Benarkah Berbahaya?

 

Atlet Bayaran Tertinggi

5 Atlet Bayaran Tertinggi Semua Cabang Olahraga, Siapakah Itu?
5 Atlet Bayaran Tertinggi Semua Cabang Olahraga, Siapakah Itu?

 

Tentu untuk menjadi seorang atlet top kelas dunia bukanlah hal yang mudah. Butuh perjuangan keras dan latihan panjang untuk meningkatkan kemampuan agar bisa menjadi ahli di bidang olahraga. Berikut daftar atlet dengan bayaran termahal dan kisahnya.

 

1. Cristiano Ronaldo

Atlet pertama yang memiliki kekayaan tertinggi di bidang olahraga adalah Cristiano Ronaldo. Tentu Anda sudah tidak asing dengan Ronaldo bukan? Pemain sepak bola kelas dunia bahkan terkenal sebagai icon football. Tapi tahukah Anda bagaimana kisahnya hingga menjadi hebat seperti sekarang?

Pada saat usianya masih 20 tahun, Ronaldo mulai meniti karir di dunia sepak bola dengan bergabung ke klub Manchester United. Saat itu, Ronaldo harus menerima fakta menyakitkan bahwa dirinya menjadi anak yatim karena ayahnya meninggal akibat penyakit gagal hati.

Bukan hanya itu, atlet bayaran tertinggi ini juga harus mengalami hal menyedihkan saat remaja. Ronaldo yang sangat ingin menjadi atlet sepak bola harus rela tinggal di asrama Lisbon sehingga jauh dari orang tuanya.

Masa remajanya lebih diisi dengan dirinya yang kerap kali kelaparan saat malam hari sehingga harus meminta makanan ke restoran cepat saji. Di dunia pendidikan, Ronaldo mengalami kegagalan karena tidak lulus sekolah menengah dan dicap sebagai siswa bengal bahkan dirinya pernah dikeluarkan dari sekolah.

Namun semua kesedihan yang pernah Ronaldo alami kini berbuah hasil. Terbukti ada banyak penghargaan yang sudah pernah ia dapatkan termasuk gelar pemain sepak bola top kelas dunia. Adapun jumlah kekayaan Ronaldo saat ini mencapai US$136 juta.

 

2. Lionel Messi

Setelah Ronaldo, atlet bayaran tertinggi berikutnya adalah Lionel Messi yang juga tidak kalah terkenal. Perjuangannya selama berkarir di dunia sepak bola akhirnya terbayarkan dengan memegang trofi Piala Dunia 2022 atas kemenangan TimNas Argentina.

Total kekayaan pemain sepak bola dunia itu mencapai US$130 juta. Lalu apakah perjuangannya semudah itu? Lionel Messi yang juga dikenal dengan julukan La Pulga itu lahir di Argentina yang hidup penuh kekurangan.

Sejak dulu, Messi memang mencintai sepak bola namun karena ada stagnasi besar-besaran di Argentina membuat Messi hidup dalam kekurangan. Namun, keluarganya memberikan dukungan penuh kepada Messi untuk terus berkiprah di bidang olahraga sepak bola.

Bakatnya memang sudah terlihat sejak kecil dan Messi juga bekerja keras hingga bisa membanggakan negaranya. Walaupun karirnya tidak mulus mengingat postur tubuhnya yang pendek tetapi tidak memadamkan api semangat dalam diri Messi.

Pada tahun 2012, klub Barcelona kalah melawan Chelsea sehingga Messi mendapat banyak hujatan. Hal tersebut tentu membuat dirinya merasa down, namun hal tersebut berhasil membangkitkan semangatnya kembali untuk terus berjuang.

Hasilnya tidak hanya dari kekayaan yang Messi miliki saat ini melainkan juga trofi kemenangan yang berhasil ia raih.

 

Baca Juga :   3 Waktu yang Tepat Untuk Olahraga di Bulan Puasa, Ketahui Ini

 

3. Kylian Mbappe

Atlet bayaran tertinggi di dunia selain Messi dan Ronaldo adalah Kylian Mbappe. Nama ini mungkin sudah tidak asing lagi di telinga Anda mengingat Mbappe juga turut serta dalam ajang terbesar sepak bola dunia di 2022 lalu.

Kylian Mbappe merupakan atlet sepak bola yang berasal dari Perancis dan ia lahir tepat 6 bulan setelah Perancis menjadi pemenang Piala Dunia 1998 di tanah airnya sendiri. Sejak kecil, Mbappe memang sudah akrab dengan olahraga kaki itu.

Sayangnya, Mbappe besar di pinggiran kota Paris yang penuh dengan kekerasan. Akan tetapi semangatnya tidak pernah padam dan selalu antusias terkait sepak bola. Setiap hari Mbappe selalu belajar trik dasar sepak bola dan berlatih sampai kelelahan.

Saat usianya masih terbilang muda, Mbappe sudah berhasil meraih banyak trofi yang membuat teman-temannya iri. Mulai dari situ awal kesuksesan Mbappe terlihat hingga kini menjadi salah satu pemain kebanggaan Perancis.

Ternyata bakat tersebut menurun dari orang tuanya yaitu ibunya yang merupakan mantan pemain bola tangan profesional serta ayahnya juga pelatih sepak bola. Tidak heran melihat bagaimana kemampuan Mbappe sekarang mengingat bakat yang diturunkan dari orang tuanya. Adapun total kekayaan Kylian Mbappe saat ini adalah mencapai US$120 juta.

 

4. LeBron James

Atlet bayaran tertinggi setelah Kylian Mbappe adalah LeBron James yang memiliki kekayaan hingga US$119.5 juta. LeBron James adalah seorang pebasket dunia yang pernah bergabung di kelompok Miami Heat, Cavaliers, dan sekarang Los Angeles Lakers.

Sebelum menjadi pencetak rekor fantastis di NBA, James merupakan atlet yang paling dibenci di Amerika Serikat. Sejak kecil hidupnya sulit hingga akhirnya James 9 tahun diadopsi oleh keluarga Frank Walker yang merupakan pelatih sepak bola.

Walker kemudian mengenalkan James pada basket hingga menarik perhatian banyak orang bahkan menyebutnya sebagai bintang emas NBA masa depan. Namun hal tersebut rupanya menjadi awal keterpurukan James.

Kritikus basket Amerika mengatakan bahwa James terlalu lama memilih tim yang diinginkan dan menyebutnya sebagai atlet tidak profesional. Kritikan tidak hanya datang dari kritikus melainkan juga sesama atlet basket.

Hal tersebut tentu mempengaruhi kondisi James hingga mengganggu perjalanan karirnya dalam basket. Hasilnya James tidak bisa bermain maksimal di setiap pertandingan sampai mengalami cedera setelah memukul pintu loker ruang ganti.

Namun James bukanlah orang yang mudah menyerah. Sejak saat itu, James perlahan bangkit hingga berhasil mengalahkan skor Kareem Abdul Jabbar dalam NBA.

 

5. Canelo Alvarez

Canelo Alvarez termasuk salah satu atlet bayaran tertinggi yang memiliki total kekayaan mencapai US$110 juta. Alvarez merupakan salah satu atlet tinju terkenal dunia yang memiliki kisah inspiratif.

Sebelum disebut dengan raja tinju, Alvarez mengalami kesulitan karena bayaran yang didapatkan hanya sedikit yaitu 40 dolar Amerika atau setara dengan 600 ribu rupiah saja. Uang yang sedikit itu tentu membuatnya ragu untuk melanjutkan karir di dunia tinju.

Bahkan saat itu, Alvarez berpikir untuk berhenti saja dan mencari karir lainnya. Namun karena kelahiran putri sulungnya yang bernama Emily menjadikannya lebih semangat lagi. Alvarez sadar bahwa dirinya saat itu sudah menjadi seorang ayah sehingga harus bertanggung jawab untuk menafkahi keluarganya.

Tentu saja semua perjuangannya membuahkan hasil hingga mendapatkan gelar atlet dengan bayaran paling mahal di dunia. Coba saja kalau dulu Alvarez memilih berhenti di tinju, tentu namanya tidak akan seharum sekarang.

Pada tahun 2011 Alvarez akhirnya untuk pertama kali menjadi juara dunia karena berhasil mengalahkan Matthew. Sejak saat itu, orang-orang menganggapnya sebagai raja P4P yang dulunya sempat diraih oleh Floyd Mayweather.

 

Baca Juga :   MotoGP Kejuaraan Dunia, Pembalap MotoGP Terbaik Sepanjang Masa

Share :

Baca Juga

5 Manfaat Latihan Kebugaran Jasmani, Mari Pelajari Bersama!

SPORT

5 Manfaat Latihan Kebugaran Jasmani, Mari Pelajari Bersama!
Jenis-jenis Lari dalam Cabang Olahraga Atletik

SPORT

Jenis-jenis Lari dalam Cabang Olahraga Atletik
Permainan Bola Voli: Sejarah, Pengertian, dan Peralatan

SPORT

Permainan Bola Voli: Sejarah, Pengertian, dan Peralatan
Mengenal Organisasi Esport Indonesia yang Keren (Foxpsorts.com.au)

SPORT

Mengenal Organisasi Esport Indonesia yang Terus Berkembang
Ubisoft Indonesia

SPORT

Mengenal Ubisoft Indonesia Beserta Daftar Seri Game Lengkap
4 Olahraga Mengecilkan Paha yang Efektif

SPORT

4 Olahraga Mengecilkan Paha yang Efektif
Manfaat Lari Pagi untuk Kesehatan Badan dan Pikiran

SPORT

Manfaat Lari Pagi untuk Kesehatan Badan dan Pikiran
Intip, 10 Olahraga Saat Puasa yang Aman Melepas Mager

SPORT

Intip, 10 Olahraga Saat Puasa yang Aman Melepas Mager