Moccaapedia – Semua resep nasi goreng yang pernah Anda lihat terbuat dari bahan-bahan sederhana, namun ada beberapa tambahan. Tambahan pada nasi goreng bisa bervariasi dan Anda bisa membuatnya di rumah.
Nasi goreng adalah makanan untuk anak kos karena sangat mudah dan cepat, cocok untuk anak kos yang sibuk. Bahan-bahan yang digunakan juga mudah Anda temukan seperti kecap, saos, sayuran, dan sebagainya.
Resep Nasi Goreng
Kalau Anda masih bingung atau belum pernah membuat nasi goreng sebelumnya, maka bisa simak resep nasi goreng di bawah ini yang bisa langsung Anda terapkan di kos.
-
Nasi Goreng Resep Sederhana
1.Bahan-bahan
- Saus tiram sebanyak 1 sendok makan.
- Kol sebanyak 1 genggam yang sudah terpotong lalu goreng.
- Cincang satu batang daun seledri dan kocok sebutir telur.
- Cincang 4 siung bawang merah dan siapkan 1 piring nasi putih.
- Bawang putih 1 buah yang sudah tercincang serta cabai rawit cincang 2 biji.
-
Langkah Pembuatan
- Tumis bawang merah dengan bawang putih lalu tambahkan cabai rawit dan tumis kembali sampai merata.
- Tambahkan telur orak arik sampai matang.
- Masukkan kol goreng beserta nasi dan aduk hingga tercampur merata, lantas tuang saus tiram dan seledri.
- Kemudian Anda bisa menambahkan garam dan gula seperlunya saja lalu aduk dan hidangkan di piring.
2.Nasi Goreng Telur
Anda bisa menambahkan isian lain jika merasa nasi goreng sederhana misalnya dengan tambahan telur. Resep nasi goreng telur yang sangat mudah Anda lakukan di rumah adalah sebagai berikut.
-
Bahan yang Dibutuhkan
- Margarin sebanyak 1 sendok makan.
- Kerupuk seperlunya saja.
- Daun bawang sebanyak 1 batang dan cincang secara kasar.
- Tomat ceri sebanyak 3 biji dan potong sesuai selera.
- Minyak goreng sebanyak 2 sendok makan dan telur 2 buah.
-
Bumbu Halus
- Gula dan garam seperlunya saja.
- Bawang merah sebanyak 3 biji.
- Kecap manis seperlunya saja.
- Cabai rawit sebanyak 5 buah.
- Bawang putih sebanyak 2 buah.
-
Langkah Pembuatan
- Panaskan dulu margarin hingga meleleh menjadi pengganti minyak, masak telur orak arik tadi lalu disisihkan dulu.
- Tambahkan bumbu halus, minyak goreng, dan aduk hingga terasa harum.
- Tambahkan nasi ke adonan telur dan bumbu serta masukkan daun bawang lalu aduk lagi.
- Tambahkan tomat ceri sebagai toping dan hiasan serta daun seledri dan irisan cabai merah agar penampilannya tampak mantap.
3.Nasi Goreng Rice Cooker
Terakhir adalah informasi mengenai resep nasi goreng yang bisa Anda buat dengan menggunakan rice cooker. Caranya sangat mudah dan bisa langsung Anda terapkan di kos, berikut caranya.
-
Bahan-bahan yang Dibutuhkan
- Toping selera mulai dari sayuran, telur, ayam, bakso, dan sosis.
- Bumbu nasi goreng instan sebanyak 1 bungkus agar lebih cepat dan mudah.
- Beras putih sebanyak 1 gelas.
- Garam sedikit saja.
- Bawang goreng merah secara opsional saja kalau Anda tidak suka, tidak perlu menyiapkannya.
- Air.
-
Langkah-langkah Pembuatan
- Cuci dulu beras yang akan Anda masak sebagai nasi goreng. Setelah itu, siapkan rice cooker yang bisa digunakan untuk memasak nasi. Setelah itu, tuang air dan tutup lalu tekan cook saat mulai memasak.
- Ketika rice cooker mengeluarkan asap saat belum matang, tambahkan bumbu instan dan segala toping lalu aduk hingga merata.
- Tutup alat tersebut lalu tunggu hingga matang.
Ketiga resep nasi goreng di atas adalah resep yang bisa Anda pilih untuk membuat makanan secara cepat di kos kalau sedang sibuk.