Moccaapedia – Apakah Anda memiliki penyakit darah tinggi atau hipertensi? Ada beberapa makanan untuk darah tinggi yang bisa Anda konsumsi secara rutin. Walaupun sudah mendapatkan penanganan medis dari dokter, Anda tetap hati-hati dalam mengkonsumsi makanan.
Pisang adalah salah satu makanan yang memiliki kandungan khusus bagi penderita hipertensi. Di dalamnya terdapat kandungan kalium yang cukup tinggi sehingga mampu menormalkan tekanan darah pada tubuh.
Makanan untuk Darah Tinggi
Tentu saja kalau mengkonsumsi pisang terus menerus Anda akan bosan, oleh karena itu sebagai penderita hipertensi yang ingin hidup sehat, Anda bisa memilih makanan di bawah ini untuk menetralkan tekanan darah.
-
Yoghurt
Yoghurt adalah makanan yang mengandung banyak kalsium sehingga cocok bagi penderita darah tinggi. Kandungan kalsium pada yoghurt rendah lemak sehingga kadar kolesterol tidak akan meningkat.
Hal ini karena kadar kolesterol bisa meningkat sehingga menyebabkan darah tinggi dan mengalami penyempitan pembuluh darah. Mengkonsumsi yoghurt secara rutin tentu baik, namun sebaiknya tidak berlebihan.
-
Wortel
Selain yoghurt, makanan untuk darah tinggi lainnya adalah wortel yang memiliki rasa renyah, segar, dan manis. Rasa-rasa inilah yang membuat banyak orang menyukai wortel karena di dalamnya juga mengandung senyawa fenolik seperti caffeic dan klorogenik.
Kedua senyawa tersebut berperan penting dalam mengendurkan pembuluh darah dan mengurangi peradangan pada tubuh. Dengan begitu, kondisi tekanan darah Anda bisa teratasi dengan cepat.
Mengkonsumsi wortel memang baik dan sebaiknya Anda mengkonsumsinya secara mentah dan pastikan wortel dalam kondisi segar dan bersih. Memakan wortel mentah bisa menurunkan tekanan darah.
-
Susu Skim
Kalau Anda tidak menemukan yoghurt, bisa menggantinya dengan makanan lain seperti susu skim. Susu skim merupakan produk yang rendah lemak sehingga bisa menurunkan tekanan darah.
Dalam susu skim, juga terdapat kandungan lain berupa senyawa peptida yang bisa menurunkan tekanan darah. Anda bisa mengkonsumsi satu cangkir susu skim setiap harinya agar manfaat dari minuman tersebut bisa terasa.
-
Buah Bit
Rekomendasi lain adalah buah bit yang memiliki kandungan berupa nitric oxide sehingga bisa membuka pembuluh darah sehingga tekanan darah berada dalam kondisi normal. Buah bit adalah buah berbentuk bulat dan berwarna ungu yang memiliki rasa manis sehingga cocok dijadikan sebagai minuman segar.
-
Timun
Timun adalah makanan untuk darah tinggi berikutnya yang juga ampuh untuk menurunkan tekanan darah. Tekanan darah bisa meningkat adalah karena banyaknya asupan garam pada tubuh dan sedikit kalium yang didapat dari makanan.
Ketika jumlah garam sangat banyak bisa mengikat air sehingga volume darah akan meningkat. Apabila mengkonsumsi mentimun secara rutin maka tekanan darah akan kembali normal. Apa hubungannya dengan mentimun?
Mentimun adalah bahan makanan yang memiliki banyak kandungan kalium yang merupakan jenis elektrolit. Kandungan tersebut akan membantu tubuh dalam menetralisir natrium sehingga tekanan darah akan kembali normal.
Tidak hanya itu, mentimun juga merupakan makanan yang kaya akan kandungan antioksidan seperti tokoferol dan karatoneid serta vitamin C. Semua nutrisi tersebut sangat dibutuhkan oleh tubuh dalam menormalkan tekanan darah.
-
Sayuran Hijau
Makan sayur-sayuran hijau juga bisa menjadi alternatif lain jika ingin menurunkan tekanan darah. Sayuran hijau yang memiliki banyak kandungan kalium akan membantu kinerja ginjal dalam membuang natrium lewat urine.
Hal tersebut dapat menormalkan tekanan darah sehingga baik bagi penderita hipertensi. Beberapa contoh sayuran hijau yang bisa Anda konsumsi adalah bit hijau, selada romaine, kubis, lobak hijau, dan sayur bayam.
Namun, Anda perlu menghindari sayuran hijau dalam kemasan karena memiliki kandungan garam yang tinggi.
-
Brokoli
Makanan yang aman untuk darah tinggi selanjutnya adalah brokoli yang terkenal sebagai sayuran penurun darah tinggi karena ada kandungan mineral seperti magnesium, kalsium, dan kalium. Ketiga kandungan pada brokoli tersebut bisa menormalkan tekanan darah.
Kandungan mineral tersebut tidak hanya menurunkan tekanan darah, tetapi juga bisa mengurangi terjadinya kerusakan pada pembuluh arteri. Mengkonsumsi brokoli secara rutin juga baik dalam mencegah penyakit stroke dan jantung.
-
Buah-Buahan
Apakah Anda suka makan buah-buahan dan memiliki darah tinggi? Itu adalah hal yang bagus karena buah-buahan seperti pisang, jeruk, tomat, semangka, buah beri, alpukat, dan buah bit bisa menurunkan tekanan darah.
Kalium adalah salah satu kandungan yang terdapat dalam buah-buahan tersebut sehingga kadar natrium dalam tubuh bisa seimbang dan tekanan darah normal kembali. Ada juga kandungan lain berupa vitamin C, nitrat, dan antioksidan yang melindungi sel tubuh dari kerusakan.
-
Kentang
Kentang adalah makanan yang tinggi akan serat, magnesium, dan kalium. Makanan satu ini sangat bermanfaat untuk menurunkan kadar tekanan darah sehingga penyakit hipertensi Anda tidak kambuh.
Ketika memasak kentang, sebaiknya batasi penggunaan garam dalam jumlah besar karena bisa meningkatkan tekanan darah. Anda bisa memasak kentang dengan cara merebusnya tanpa menggunakan tambahan garam lalu dikonsumsi langsung selagi hangat.
-
Ikan
Ikan adalah makanan penurun darah tinggi alami yang memiliki lemak sehingga bisa menurunkan tekanan darah diastolik selama 8 minggu. Ikan juga mengandung asam lemak omega 3 yang sangat dibutuhkan oleh tubuh karena tubuh tidak bisa menghasilkan kandungan tersebut secara alami.
Sama seperti kentang, saat memasak ikan sebaiknya kurangi penggunaan garam karena garam adalah kandungan yang paling cepat menaikkan tekanan darah.
-
Kacang Lima
Pernahkah Anda mendengar istilah kacang lima? Kacang lima adalah makanan yang mengandung protein dan serat sehingga baik bagi penderita darah tinggi. Cara mengkonsumsinya juga mudah karena Anda cukup merebusnya atau langsung memakannya.
Anda juga bisa mencampur kacang lima dengan sayuran lain agar lebih lezat. Kalau ingin penyedap rasa, Anda bisa menambahkan sedikit garam.
-
Oatmeal
Selanjutnya adalah oatmeal yang tidak hanya cocok untuk orang yang sedang diet, tetapi juga cocok bagi penderita hipertensi. Di dalam satu porsi oatmeal, terdapat kandungan berupa serat tinggi dan natrium yang rendah sehingga aman dikonsumsi.
Orang-orang biasanya mengkonsumsi oatmeal sebagai menu sarapan dengan tambahan sedikit madu dan buah segar seperti beri atau pisang. Menu sarapan yang satu ini juga bisa membuat Anda merasa kenyang lebih lama dan tekanan darah akan menurun.
-
Seledri
Seledri adalah rekomendasi makanan untuk orang yang ada darah tinggi karena di dalamnya terdapat kandungan berupa senyawa phtalide. Senyawa tersebut bermanfaat untuk membuat otot di pembuluh darah menjadi lebih rileks dan menurunkan tekanan darah.
Anda tidak hanya bisa menambahkan seledri dalam makanan, tetapi juga bisa mengolahnya menjadi jus atau dicampur dengan sayuran lain. Variasi makanan seledri ini tidak akan membuat Anda merasa bosan.
-
Jeruk
Terakhir adalah jeruk yang kaya akan vitamin C, antioksidan, dan mineral sehingga aman bagi penderita hipertensi. Dengan semua kandungan tersebut, jeruk juga bisa melindungi pembuluh darah.
Ada banyak pilihan makanan untuk darah tinggi yang bisa Anda konsumsi secara rutin kalau ingin hidup sehat. Darah tinggi bisa kambuh kapan saja, oleh karena itu penting untuk selalu menjaga pola hidup.